Sabtu, 16 November 2024

Sektor 4 ,Ciptakan Lingkungan Yang Bersih dan Sehat Melalui Kegiatan Kerja Bakti Bersama Warga Masyarakat

Sektor 4 ,Ciptakan Lingkungan Yang Bersih dan Sehat Melalui Kegiatan Kerja Bakti  Bersama Warga Masyarakat


MAJALAHCEO.COM,  KABUPATEN BANDUNG,- Karena kesibukan dan tuntutan kebutuhan biaya hidup sehari hari budaya gotong royong dan kebersamaan saat ini sudah mulai pudar di masyarakat.



Dansektor 4 Kolonel Inf Sony Madya Y,S.Kom.,mengatakan bahwa kegiatan tersebut adalah budaya dari nenek moyang kita bangsa Indonesia dan itulah salah satu yang menguatkan persatuan dan kesatuan di masyarakat, karena dengan gotong royong yang berat menjadi ringan dan yang susah menjadi mudah.



Mari bahu membahu menjaga alam serta lingkungan kita agar tetap bersih, karena kita juga yang menikmati dan menerima dampaknya jika alam dan lingkungan ini tidak di jaga. 



Buanglah sampah pada tempatnya, syukur mau memilah sejak dari rumah agar lebih mudah mengurusinya, yg plastik satu wadah dgn jenis yg sama demikian juga sampah jenis yang lainya jadikan satu dengan sampah yang sama,(16/11/2024).




 


Satgas Citarum Harum Sektor 4 Sub 5 dipimpin  Serda Agus melaksanakan kegiatan kerja bakti gabungan bersama masyarakat di Kp. Cisapi RT.01/RW.09,Desa Biru, Kec. Majalaya, Kab. Bandung.



Kegiatan tersebut dilaksanakan untuk mengedukasi warga masyarakat agar ikut berperan aktif dilingkungan nya masing dan tidak buang sampah sembarangan apalagi sampai di buang ke aliran sungai Citarum berikut anak sungainya.



Dengan dilibatkannya masyarakat diharapkan mereka bisa merasakan bagaimana membersihkan sampah dan nantinya bisa saling mengingatkan diantara mereka untuk tidak buang sampah sembarangan***

Read other related articles

Also read other articles

© Copyright 2019 Majalah CEO | All Right Reserved