MAJALAH CEO. COM – PASAMAN -PMI Kabupaten Pasaman membagikan Masker dan Pamflet untuk Mencegah Virus COVID-19 PMI Pasaman membagikan masker dan pamflet kepada warga. Untuk menggelorakan pola hidup bersih dan sehat untuk mencegah COVID-19.
Pembagian masker dan pamflet ditujukan kepada sekolah-sekolah yang ada di Kabupaten Pasaman dan fasilitas umum lainnya.
Kepala Markas PMI Kabupaten Pasaman Bapak H.Ferhadi. SH mengatakan kegiatan ini selain mendukung upaya pemerintah dalam pencegahan COVID-19.
“Jadi pembagian masker dan Promosi Kesehatan ini akan terus kami gerakkan agar masyarakat tidak lupa dan selalu waspada dalam beraktivitas di luar rumah karena masih adanya penyebaran COVID-19,” H. Ferhadii, SH, Rabu, (06/12/2020).
H. Ferhadii, SH berharap agar masyarakat lebih patuh terhadap protokol kesehatan, selama beraktivitas di luar rumah dan tetap menggunakan masker untuk mencegah penyebaran virus.
“Kita berharap tingkat kesadaran masyarakat Pasaman terkait penggunaan masker saat beraktivitas di luar rumah meningkat lebih baik lagi,” Imbuh H. Ferhadi, SH.
Budi juga menegaskan keberhasilan dalam meningkatkan kesadaran masyarakat dalam menjalankan protokol kesehatan juga tidak lepas dari upaya adanya keberadaan Kampung Tangguh, Mal tangguh, Pondok Pesantren tangguh yang di dalamnya ada peran serta semua elemen masyarakat.(rodi)